Saturday, December 4, 2010

Sebuah kalkulator astronomis yang mampu melacak tanggal diadakannya Olimpade purba ditemukan oleh tim ilmuwan gabungan Inggris

Saturday, December 4, 2010
Sebuah kalkulator astronomis yang mampu melacak tanggal diadakannya Olimpade purba ditemukan oleh tim ilmuwan gabungan Inggris, Yunani dan Amerika Serikat (AS). Peranti yang terbuat dari perunggu ini dinamakan Mekanisme Antikythera, sebab ditemukan di pulau kecil Antikythera di wilayah selatan Yunani. Diperkirakan usianya 2100 tahun, kalkulator ini menyerupai jam, terdiri dari 30 roda gigi. Masing-masing menandai fase-fase bulan, gerhana dan informasi spesifik yang yang menunjukkan tanggal tertentu. Temuan ini dipublikasikan di jurnal Nature edisi Inggris teranyar.



Pemindaian

Penelitian terhadap peranti ini kebanyakan melibatkan teknologi pemindaian dan pemrosesan komputer. Sebelumnya, studi dilakukan dengan mesin tomografi sinar X dari Inggris yang dipakai untuk mengetahui strukturnya.

“Prosesnya seperti pemindaian medis, hanya bukan manusia yang kita pindai, tapi temuan itu,” jelas Yanis Bitsakis, salah satu penulis di jurnal Nature. Bitsakis dari Center for History and Paleography, Athen University menyatakan bahwa temuan ini sangat mengejutkan. Ini berarti ajang Olimpiade purba memiliki makna keagamaan yang sangat signifikan.

Archimedes

Bersama timnya, Bitsakis juga menemukan bahwa nama-nama bulan digoreskan pada Mekanisme Antikythera sama dengan yang digunakan pada koloni Korintia di Sisilia. Ini memperlihatkan adanya hubungan antara pakar matematika Yunani Archimedes dengan alat itu. Padahal Archimedes meninggal 100 tahun sebelum alat tersebut dibuat.

sumber : http://karodalnet.blogspot.com
Cara Cepat HamilCafe Bisnis OnlineProgram Affiliate IndowebmakerProgram Affiliate Indowebmaker Rahasia Flip Klik Disini
Tempat Download Film BokepPayudaraTubuh Sexy Wanita Berbalut HandukMengigit

0 comments:

Post a Comment